AKB48 Nemousu Terebi

AKB48 Nemousu Terebi (AKB48ネ申テレビ, AKB48 Nemōsu Terebi, Televisi Hebat AKB48) adalah acara varietas yang dibuat khusus untuk menampilkan grup idola Jepang AKB48 dan SKE48. Acara ini ditayangkan di stasiun kabel Family Gekijo, Jepang sejak 13 Juli 2008. Pada tahun 2012, acara ini sudah memasuki musim ke-9.

AKB48 Nemousu Terebi
PemeranAKB48
SKE48
Hiroiki Ariyoshi (hingga Maret 2010)
Hiroaki Ogi (Ogiyahagi), Juli 2010–
Ken Yahagi (Ogiyahagi), Musim 4 ep. 1 & Musim 7 ep. 9
Negara asal Jepang
Produksi
ProduserYasushi Akimoto
Durasi30 menit
Rumah produksiTohokushinsha Film
Rilis asli
JaringanFamily Gekijo
Rilis13 Juli 2008 –
sekarang

Nama acara ini, nemousu ditulis dengan aksara kana ネ dan kanji 申. Keduanya bila dijadikan satu (ネ + 申) menjadi 神 yang dalam bahasa Jepang slang berarti sugoi (hebat).[1]

Dalam setiap episodenya, sejumlah anggota AKB48/SKE48 ditantang untuk menyelesaikan tugas yang tampaknya berada "di luar batas" kemampuan mereka. Acara ini dapat disebut acara varietas sekaligus dokumenter karena memperlihatkan para idola yang berusaha keras untuk menaklukkan tantangan.[1] Selain episode reguler berdurasi 30 menit, acara ini memiliki episode spesial yang panjangnya kira-kira 120 menit.

Peresmian dimulainya acara ini dilangsungkan 21 Mei 2008 di Teater AKB48, Akihabara, Tokyo. Pada tahun 2009, mereka pernah ditugaskan mencari 48 orang penggemar AKB48 di Paris.[2] Di antara tugas-tugas lain yang pernah diberikan, misalnya: belajar menjadi wanita penyelam tradisional,[3] mendaki Gunung Fuji,[4] dan mengikuti latihan marinir di Korea Selatan.[5]

Referensi

Pranala luar


🔥 Top keywords: Halaman UtamaIstimewa:PencarianJepangYandexDuckDuckGoKleopatraBerkas:Youtube logo.pngIndonesiaFacebookBaratKevin Sanjaya SukamuljoDaftar film Indonesia tahun 2024Aaliyah MassaidMahalini RaharjaXNXXPeristiwa RengasdengklokAhmad LuthfiPancasilaAdjie MassaidKesultanan DemakSyahrul Yasin LimpoCerezo OsakaGoogle TerjemahanBoti (bahasa gaul)Club Atlético de MadridProklamasi Kemerdekaan IndonesiaVina: Sebelum 7 HariPrabowo SubiantoTwitterAdi Vivid Agustiadi BachtiarKerusuhan Mei 1998Alan WalkerPrayogo PangestuMasjid Baiturrahman Banda AcehHong KongLambang negara IndonesiaDaftar film Indonesia terlaris sepanjang masaSoekarnoB. J. Habibie