Hari Bir Internasional

Hari Bir Internasional adalah perayaan pada hari Jumat pertama setiap bulan Agustus yang telah dimulai sejak tahun 2007 di Santa Cruz, California.[1][2] Sejak awal, Hari Bir Internasional telah berkembang dari sebuah acara lokal kecil di barat Amerika Serikat menjadi perayaan seluruh dunia yang mencakup 207 kota, 50 negara dan 6 benua.[3] Secara khusus, Hari Bir Internasional memiliki tiga tujuan yaitu:

  1. Untuk berkumpul dengan teman-teman dan menikmati rasa bir.
  2. Untuk merayakan dedikasi mereka dalam pembuatan dan pelayanan bir.
  3. Untuk menyatukan dunia di bawah bendera bir, dengan merayakan bir dari semua bangsa bersama-sama pada satu hari.[2]
Hari Bir Internasional
JenisKultural
PerayaanMinum bir, masak bersama
TanggalJumat pertama bulan Agustus

Perubahan tanggal

Dari tahun 2007 hingga 2012, Hari Bir Internasional dirayakan pada tanggal 5 Agustus. Setelah Hari Bir Internasional 2012, para pendiri mengambil jajak pendapat penggemar dan memilih untuk memindahkan hari libur ke Jumat pertama bulan Agustus.[4]

Referensi

Pranala luar