Ikan oskar

Spesies ikan
Ikan oskar
Klasifikasi ilmiah
Domain:
Kerajaan:
Filum:
Kelas:
Ordo:
Famili:
Tribus:
Genus:
Spesies:
Astronotus ocellatus

Agassiz, 1831

Ikan oskar[1] (Latin: Astronotus ocellatus) adalah sebuah spesies ikan dari keluarga siklid. Di daerah tropis Amerika Selatan, tempat ikan ini berasal, spesimennya sering ditemukan dijual sebagai ikan konsumsi di pasar lokal.[2][3] Ikan ini telah diperkenalkan ke daerah lain, termasuk India, Cina, Australia, dan Amerika Serikat. Ikan ini dianggap sebagai ikan akuarium populer di Eropa dan Amerika Serikat.[4][5][6]

Deskripsi Fisik

Ikan ini dilaporkan tumbuh hingga panjang sekitar 45 cm dan seberat 1,6 kilogram.[7] Bentuk spesimen yang ditangkap di alam liar biasanya berwarna gelap dengan bintik-bintik kuning atau bintik menyerupai mata di tangkai ekor dan sirip punggung.[5] Bintik menyerupai mata tersebut diperkirakan berfungsi untuk membatasi gigitan sirip oleh piranha (Serrasalmus spp.) yang hidup berdampingan dengan ikan ini di lingkungan asalnya.[8][9] suatu sifat yang memfasilitasi perilaku teritorial dan pertempuran yang dilakukan di antara spesies sejenis.[10] Ikan remaja mempunyai warna yang berbeda dari dewasa, dan bergaris dengan pita bergelombang putih dan jingga serta memiliki kepala berbintik.[8]

Habitat & Persebaran

Ikan ini berasal dari Brasil, Kolombia, Ekuador, Guyana, Guyana Prancis, Suriname, Peru, dan Venezuela, dan terdapat di cekungan Sungai Amazon, di sepanjang sistem Sungai Amazon, Putumayo, Rio Negro, Solimões, dan Ucayali, dan juga di drainase Sungai Approuague dan Oyapock.[7][2] Di lingkungan alaminya, ikan ini biasanya hidup di sungai yang bergerak lambat, dan diketahui berlindung di bawah cabang-cabang yang terendam.[5] Populasi liar juga terdapat di Cina,[11] Australia bagian utara,[12] dan Amerika Serikat (Florida)[13] sebagai produk sampingan dari perdagangan ikan hias. Penyebaran ikan ini terbatas karena intoleransi terhadap suhu air yang lebih dingin, batas mematikan yang lebih rendah untuk ikan ini adalah 12,9 °C (55,22 °F).[14]

Referensi

🔥 Top keywords: Halaman UtamaIstimewa:PencarianJepangYandexDuckDuckGoKleopatraBerkas:Youtube logo.pngIndonesiaFacebookBaratKevin Sanjaya SukamuljoDaftar film Indonesia tahun 2024Aaliyah MassaidMahalini RaharjaXNXXPeristiwa RengasdengklokAhmad LuthfiPancasilaAdjie MassaidKesultanan DemakSyahrul Yasin LimpoCerezo OsakaGoogle TerjemahanBoti (bahasa gaul)Club Atlético de MadridProklamasi Kemerdekaan IndonesiaVina: Sebelum 7 HariPrabowo SubiantoTwitterAdi Vivid Agustiadi BachtiarKerusuhan Mei 1998Alan WalkerPrayogo PangestuMasjid Baiturrahman Banda AcehHong KongLambang negara IndonesiaDaftar film Indonesia terlaris sepanjang masaSoekarnoB. J. Habibie