Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia

organisasi olahraga Indonesia

Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (disingkat PBVSI) adalah induk organisasi olahraga bola voli di Indonesia. Organisasi ini didirikan pada 22 Januari 1955 di Jakarta. Kantor pusatnya berada di Pancoran, Jakarta Selatan.[1] PBVSI merupakan anggota Federasi Bola Voli Internasional (FIVB) dan Konfederasi Bola Voli Asia (AVC), serta tergabung dalam Komite Olahraga Nasional Indonesia untuk pengelolaan cabang olahraga bola voli. Organisasi ini menjadi penyelenggara kompetisi bola voli di Indonesia, yakni Proliga, Livoli Divisi Utama, Livoli Divisi I, kompetisi kelompok umur, kejuaraan bola voli dalam ruangan, dan kejuaraan voli pantai. Organisasi ini juga mengelola tim nasional bola voli putra dan putri Indonesia.[2] [3]

Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia
OlahragaBola voli
YurisdiksiNasional
SingkatanPBVSI
Berdiri22 Januari 1955; 69 tahun lalu (1955-01-22)
AfiliasiFIVB
Afiliasi regionalAVC
Kantor pusatPancoran, Jakarta
Ketua umumImam Sudjarwo
Wakil ketua
SekretarisHeyzer Harsono
Situs web resmi
pbvsi.or.id
Indonesia

Sejarah

Pada tahun 1953, setelah Pekan Olahraga Nasional III selesai, Pengurus Persatuan Bola Voli Surabaya (Ikatan Perhimpunan Bola Voli Surabaya, IPVOS) mengadakan rapat pengurus sekitar pertengahan tahun 1954. Dalam pertemuan IPVOS tersebut diambil ide atau keputusan untuk membentuk organisasi induk bola voli nasional. Demi merealisasikan ide tersebut, pengurus IPVOS akhirnya mengutus seseorang untuk bertemu dengan pengurus Komite Olimpiade Indonesia di Jakarta.

Ketua

NoNamaMulai jabatanAkhir jabatan
1Willem Johannes Latumenten[butuh rujukan]19551965
2Mochammad Sanoesi[4]1990-an2000
3Rita Subowo[5]20002005
4Sutanto[6]20062014
5Imam Sudjarwo[7]20142027

Kompetisi

Tim nasional

Referensi

Pranala luar

🔥 Top keywords: Halaman UtamaIstimewa:PencarianJepangYandexDuckDuckGoKleopatraBerkas:Youtube logo.pngIndonesiaFacebookBaratKevin Sanjaya SukamuljoDaftar film Indonesia tahun 2024Aaliyah MassaidMahalini RaharjaXNXXPeristiwa RengasdengklokAhmad LuthfiPancasilaAdjie MassaidKesultanan DemakSyahrul Yasin LimpoCerezo OsakaGoogle TerjemahanBoti (bahasa gaul)Club Atlético de MadridProklamasi Kemerdekaan IndonesiaVina: Sebelum 7 HariPrabowo SubiantoTwitterAdi Vivid Agustiadi BachtiarKerusuhan Mei 1998Alan WalkerPrayogo PangestuMasjid Baiturrahman Banda AcehHong KongLambang negara IndonesiaDaftar film Indonesia terlaris sepanjang masaSoekarnoB. J. Habibie