Live at Rome Olympic Stadium

Live at Rome Olympic Stadium adalah album dan video live dari band rock alternatif Inggris Muse, yang dirilis tanggal 29 November 2013 dalam bentuk CD, DVD dan Blu-ray. Pada tanggal 5 November sudah ditayangkan di layar lebar di 20 kota dan beberapa hari kemudian di 40 tempat lainnya.[1] Album berisi penampilan band di Stadio Olimpico, Roma pada tanggal 6 Juli 2013, dengan penonton sebanyak 60,963 orang. Konser ini merupakan bagian dari The Unsustainable Tour, yang merupakan moniker untuk The 2nd Law World Tour pada musim panas 2013 leg Eropa.

Live at Rome Olympic Stadium
Original Italian cinematic poster
SutradaraMatt Askem
ProduserMuse
Berdasarkan
The 2nd Law World Tour
oleh Muse
PemeranMatthew Bellamy
Dominic Howard
Chris Wolstenholme
Morgan Nicholls
Penata musikMuse, Chris Lord-Alge
DistributorWarner Bros., Helium 3
Tanggal rilis
  • 5 November 2013 (2013-11-05)
Durasi96 menit
NegaraUnited Kingdom
BahasaInggris
Live at Rome Olympic Stadium
Album live and Video karya Muse
Dirilis29 November 2013 (2013-11-29)
(see release history)
Direkam6 Juli 2013 at Stadio Olimpico, Roma
GenreRock alternatif, new prog, progressive metal, space rock
DurasiCD (64:32); DVD/Blu-ray (116:56)
LabelWarner Bros., Helium 3
ProduserMuse
Kronologi Muse
HAARP
(2008)HAARP2008
Live at Rome Olympic Stadium
(2013)

Pembuatan film dan produksi

Kamera yang membawa konser ke layar adalah 16 kamera Sony PMW-F55 CineAlta 4K dan beberapa variasi lainnya, termasuk 5 Angenieux 24/290’s, Elite 120/520, beberapa Optimo 14/52’s dan dengan Fujinon 19-90 Cabrio dan 85-300 Cabrio. Selain itu mereka juga menggunakan crane, Towercam, Hotheads dan Spidercam. Semua gambar direkam dalam HD dan 4K pada tiga terabyte hard disk. Di samping video, 120 baris multi-track audio yang direkam, semua berlebihan. Hasil dari semua ini adalah 4 set dengan material, 2 set utama dan 2 set cadangan.[2]

Konser ini disutradarai oleh Matt Askem (yang juga bekerja sama dengan band dalam Hullabaloo: Live at Le Zenith, Paris dan HAARP)[3] dn diproduseri oleh Serpent Productions.[4]

Perilisan

Album dirilis tanggal 29 November 2013 dalam bentuk CD, DVD dan Blu-ray.

Format 4K ditayangkan di teater di 20 kota di seluruh dunia pada tanggal 5 November dan beberapa hari setelahnya ditayangkan sehari saja di 40 tempat lainnya.[1] Film ditayangkan di A.S. dan Kanada pada 6 November 2013, di Eropa, UK, Australia dan Jepang pada 7 November 2013, pada 12 November 2013 di Austria, Jerman, Italia dan Spanyol, 19 November 2013 di Polandia,[5] dan di Indonesia pada 22-24 November 2013.[6]

Daftar lagu

Seluruh lagu ditulis oleh Matthew Bellamy, kecuali "Feeling Good" oleh Leslie Bricusse dan Anthony Newley, dan "Liquid State" oleh Chris Wolstenholme.

CD
No.JudulDurasi
1."Supremacy"5:14
2."Panic Station"3:12
3."Resistance"5:32
4."Hysteria[1]"5:06
5."Animals"4:21
6."Knights of Cydonia[2]"8:19
7."Explorers"5:54
8."Follow Me"3:52
9."Madness"4:37
10."Guiding Light"4:18
11."Supermassive Black Hole"4:05
12."Uprising"5:35
13."Starlight"4:27
Durasi total:64:32
DVD / Blu-ray / 4K
No.JudulDurasi
1."Intro"1:11
2."Supremacy"5:21
3."Panic Station"3:17
4."Plug In Baby"4:27
5."Resistance"5:35
6."Animals"4:33
7."Knights of Cydonia"8:58
8."Explorers"5:54
9."Hysteria"5:21
10."Feeling Good"3:44
11."Follow Me"4:02
12."Madness"4:48
13."Time Is Running Out"4:40
14."Guiding Light"4:26
15."Undisclosed Desires"4:10
16."Supermassive Black Hole"4:15
17."Survival"4:49
18."The 2nd Law: Isolated System"2:26
19."Uprising"5:43
20."Starlight"5:10
21."Closing credits" ("The 2nd Law: Unsustainable")2:44
Durasi total:95:45
Extras
No.JudulDurasi
1."Stockholm Syndrome" (Las Vegas)8:36
2."The 2nd Law: Unsustainable" (Las Vegas)4:25
3."Liquid State" (Dallas)3:23
4."The Road" (The Film)4:47
Durasi total:21:11
Catatan

Kredit

Referensi