Donald Wills Douglas

Donald Wills Douglas (lahir 6 April 1892 di Brooklyn, New York, Amerika Serikat - meninggal 1 Februari 1981 di Palm Springs, California, Amerika Serikat pada umur 88 tahun) adalah salah satu pembuat pesawat yang paling terkenal dalam sejarah penerbangan.[1][2] Pada awalnya ia bekerja sebagai insinyur di pabrik Glenn Martin.[3] Kemudian ia menjadi salah satu pendiri Davis-Douglas Company dan pada tahun 1921 berubah menjadi Douglas Aircraft Company Inc.[1][3] Lalu pabrik tersebut digabung dengan McDonnell Company dan berubah menjadi McDonnell Douglas Corporation.[3] Pabrik inilah yang kemudian banyak memproduksi pesawat ternama seperti World Cruiser (1924).[3]

Donald Wills Douglas

Douglas kagum dengan ide tentang pesawat setelah ia melihat Orville Wright menerbangkan pesawat pada tahun 1909, meskipun secara pribadi Douglas tidak pernah memperoleh lisensi sebagai pilot.[2] Ia merupakan seorang pelopor dalam teknologi yang memperkenalkan transportasi udara secara global dan mengubah perjalanan di dunia.[2] Pada tahun 1924, ia mendesain dan memproduksi pesawat pertama yang mampu melakukan penerbangan lintas benua, yakni pesawat Douglas World Cruiser.[2] Perusahaannya terus menghasilkan pesawat sipil dan militer termasuk diantaranya pesawat Douglas DC-3.[2]

Referensi


🔥 Top keywords: Halaman UtamaIstimewa:PencarianKejuaraan Eropa UEFA 2024KleopatraDuckDuckGoIduladhaTaqabbalallahu minna wa minkumJepangMinal 'Aidin wal-FaizinPeringkat Dunia FIFAKejuaraan Eropa UEFADavina KaramoyAhmad LuthfiTijjani ReijndersIndonesiaSunjaya Purwadi SastraRumaniaKurban (Islam)Dompet elektronikFacebookKejuaraan Eropa UEFA 2020Hari TasyrikYouTubeDaftar film Indonesia tahun 2024Joko AnwarTino KarnoAurélie MoeremansKualifikasi Piala Dunia FIFA 2026 (AFC)Hati SuhitaPembunuhan Muhammad Rizky Rudiana dan Vina Dewi ArsitaSapiKevin DiksCopa América 2024Lempar jamrahXNXXYandexMichelle ZiudithGoogle TerjemahanBen Sumadiwiria