Pertunjukan paruh waktu

Pertunjukan paruh waktu (bahasa Inggris: halftime show) adalah pertunjukan hiburan pada waktu istirahat, antara paruh pertama dan paruh kedua suatu pertandingan olahraga. Pertunjukan seperti ini tidak dilakukan pada cabang olahraga yang durasi satu babaknya tidak pasti, misalnya: tinju atau bisbol. Pertunjukan paruh waktu zaman modern biasanya diisi dengan pertunjukan pemandu sorak, tim mayoret, marching band, atau pergelaran spesial lainnya.

Marching band sekolah menengah atas tampil di pertunjukan paruh waktu Chick-fil-A Bowl 2006.
Amy Gilliom bernyanyi pada pertunjukan paruh waktu Hawaii Bowl 2007.

Perintis pertunjukan paruh waktu adalah pemilik pembiakan anjing bernama Walter Lingo. Ia mensponsori tim sepak bola Amerika Oorang Indians yang semua anggotanya berasal dari penduduk asli Amerika Serikat. Selain bermain sepak bola Amerika, tim Oorang Indians juga mempertontonkan berbagai bentuk hiburan, termasuk pameran anjing, kecakapan atlet (Nick Lassa pernah bergulat melawan beruang, dan Jim Thorpe melakukan tendangan gol lapangan jarak jauh), menari, dan pertunjukan budaya Indian. Materi pertunjukan paruh waktu dari tim Oorang Indians kebanyakan tidak berubah dari pertandingan ke pertandingan hingga akhirnya setelah dua tahun penonton bosan.[1][2]

Pertunjukan paruh waktu adalah unsur tradisional dalam pertandingan sepak bola Amerika dan sepak bola Kanada. Selama 20 menit interval antara perempat kedua dan perempat ketiga, pertunjukan hiburan yang biasanya berupa pertunjukan marching band digelar di tengah lapangan. Pada pertandingan sepak bola Amerika tingkat perguruan tinggi kulit hitam diisi dengan pertandingan "adu band" antara marching band dari tim kedua perguruan tinggi yang bertanding, misalnya pertandingan Bayou Classic.

Referensi

Pranala luar

🔥 Top keywords: Halaman UtamaIstimewa:PencarianKejuaraan Eropa UEFA 2024KleopatraDuckDuckGoIduladhaTaqabbalallahu minna wa minkumJepangMinal 'Aidin wal-FaizinPeringkat Dunia FIFAKejuaraan Eropa UEFADavina KaramoyAhmad LuthfiTijjani ReijndersIndonesiaSunjaya Purwadi SastraRumaniaKurban (Islam)Dompet elektronikFacebookKejuaraan Eropa UEFA 2020Hari TasyrikYouTubeDaftar film Indonesia tahun 2024Joko AnwarTino KarnoAurélie MoeremansKualifikasi Piala Dunia FIFA 2026 (AFC)Hati SuhitaPembunuhan Muhammad Rizky Rudiana dan Vina Dewi ArsitaSapiKevin DiksCopa América 2024Lempar jamrahXNXXYandexMichelle ZiudithGoogle TerjemahanBen Sumadiwiria